Telusuri. Temukan. Personalisasikan! Cara membeli sandal PLATONIX

    Dalam menentukan outfit sehari-hari, pasti kamu pernah mencari inspirasi outfit yang akan kamu kenakan dari internet, agar sesuai dengan gaya personal atau kepribadian diri. Memadu-padankan berbagai inspirasi outfit  juga harus disesuaikan dengan kebutuhan, agar nantinya kamu tidak saltum atau salah kostum.

    Tapi pernah gak sih, tiba-tiba kamu diharuskan untuk pergi beraktivitas di tempat dan situasi yang berbeda dalam satu hari? Kamu pasti kebingungan harus menyiapkan outfit sebanyak apa, agar tetap bisa exchange and make the different in a simple way.

    Let us suggest you with our new release, PLATONIX!

    Which Platonix Are You?

    Platonix dari Bearpath merupakan sandal rilisan terbaru yang pertama kalinya memperkenalkan jenis alas kaki dengan desain modular. Membawa konsep interchangeable sandals, dimana komponen sol dan strap pada sandal dapat dipertukarkan. Platonix adalah medium pengalaman baru yang menyenangkan dimana kamu dapat menentukan, merubah dan menukarkan sendiri jenis sol dan warna sesuai dengan keinginanmu.

    Menghadirkan 3 jenis sol, Platonix Regular Sole untuk kamu yang mencari langkah ringan dalam kegiatan sehari-hari. Platonix Bold Sole dengan bentuknya yang lebih chunky, cocok untuk kamu yang ingin stand out in the crowd dan menyukai quirky style. Platonix Trail X Sole memberikan kenyamanan dan keamanan saat bertualang di alam bebas atau destinasi wisata.

    10 pilihan warna strap pada Platonix bisa kamu mainkan sesukamu lho! Mulai dari pilihan warna-warna cerah sampai gelap dan netral untuk kamu yang lebih suka simple outfit untuk dipakai sehari-hari. 

    So, Which Platonix Are You?

     

     

     

     

     

     

     

     

     

    Untuk si 9 To 5

    Bagi Si kelas pekerja dengan agenda yang super padat, managing time skills adalah prioritas. Jangankan untuk memadu-padankan outfit, sarapan saja sering terlewat.

    Maka, tak jarang dari mereka hampir tidak punya waktu lebih di pagi hari untuk berlama-lama dalam memilih pakaian bekerja, yang penting satset! 

    Sering terlupakan, bahwa efensiasi waktu butuh didukung dengan kenyamanan. Definisi “9:5” pun, tidak berlaku pada semua jenis pekerjaan. Mengingat beragam profesi dan pekerjaan kekinian di industri 4.0 ini, faktanya beberapa pekerja bisa menghabiskan waktu hingga lebih dari 8 jam dalam posisi terus-menerus duduk atau berdiri. 

    Platonix Regular Sole adalah jawaban untuk efisiensi waktu dan kenyamanan itu sendiri.

    Bergaya simple outfit dengan kombinasi personal dari warna strap pilihanmu. Footbed yang empuk untuk menopang setiap pijakan, serta bobot ringan untuk kenyamanan melangkah.

     

     

     

     

     

     

    It’s Okay to be Quirky!

    Jangan sembunyikan selera unik atau quirky style yang kamu punya. Kombinasikan outfit dengan warna dan statement yang berani, lalu tunjukan pada dunia!

    Sebagai seorang musisi, tentu Dhira Bongs memiliki berbagai macam media untuk menunjukan quirky style-nya. Bisa melalui musik yang ia buat atau pilihan outfit yang ia kenakan. Pada seri Platonix,  Dhira Bongs memilih kombinasi warna berbeda untuk bagian kanan dan kiri pada sandal Platonix-nya. Pilihan warna strap yang terang pada Bold Sole Platonix yang ia pilih, menjadikannya unik dan sesuai dengan gaya personal Dhira Bongs saat bermusik. 

     

     

     

     

     

     

    Into The Wildest Adventure

    Untuk kamu yang suka bertualang di alam terbuka, inspirasi outfit outdoor yang lebih trendy kini lebih mudah kamu temukan.

    Dari mulai trekking santai hingga berjalan di medan yang terjal dan menantang, Platonix Trail X Sole adalah kunci!

    Dengan fitur amphi-purpose atau memiliki dua kegunaan, Trail X Sole ini sangat disarankan bagi kamu yang ingin memiliki outdoor outfit dengan dual fungsi dalam satu barang.

    Kenyamanan yang diberikan oleh Trail X Sole ini disokong oleh Arch Support Insole serta EVA Phylon footbed yang empuk serta flexible. Trail X Sole juga hadir dengan honeycomb trail sole yang akan mencengkram permukaan pijakan kakimu dengan kuat sehingga petualanganmu akan terasa lebih aman.

     

    Sebagai tips, kamu bisa memilih warna strap yang cenderung lebih gelap kalau khawatir akan cepat kotor ketika dipakai bertualang.

     

     

     

     

    Jelajahi cara memiliki Platonix Sandal

     

    Sebagai rilisan terbaru dari Bearpath, Platonix menghadirkan 10 pilihan warna pada strapnya juga 3 jenis sol yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Sebagai tipe sandal interchangeable atau sandal yang dapat dipertukarkan, Platonix cocok untuk kamu yang ingin praktis saat travelling. Cukup membawa beberapa warna strap berbeda, dan kamu akan mendapatkan a whole different look on your sandal! 

    Pada Platonix, sol dan strap dijual secara terpisah. Saat kamu ingin menambah warna baru pada sandal, kamu cukup membeli strapnya saja. Sama halnya untuk kebutuhan Platonix dengan fungsi sol yang berbeda, kamu cukup membeli jenis sol lain, tentunya dengan harga yang lebih terjangkau.
    Ikuti panduan berikut untuk merasakan pengalaman merakit sandalmu sendiri melalui website kami mybearpath.com/platonix

    • Comments ( 0 )

    • Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Back to Top